Artikel

Kampung Tangguh Semeru Desa Binangun

12 Februari 2021 13:05:39  Admin  972 Kali Dibaca  Berita Desa

http://binangun-singgahan.desa.id – Menyikapi kejadian semakin meningkatnya kasus Covid 19 di Kabupaten Tuban pada umumnya dan Kecamatan Singgahan Khususnya termasuk Desa Binangun yang ada di lingkup wilayah tersebut, maka selalu ditingkatkan sinergi antara Desa dengan berbagai pihak termasuk Polsek Singgahan guna menekan persebaran dan penularan virus tersebut.

Polsek Singgahan bersama Pemdes membentuk Kampung Tangguh Semeru yang dimaksudkan untuk sigap, tanggap dan mampu menerapkan protokol kesehatan di wilayah desa. Sesuai dengan namanya yakni Semeru, maka desa diharapkan dapat memenuhi kriteria yang sehat, aman, tertib, dan rukun di tengah suasana pandemi yang masih melanda negeri ini. Dimulai dari kesadaran bersama untuk tetap mematuhi aturan kesehatan dan tangguh dalam penanganan, akan menjadi obat yang ampuh untuk melawan pandemi. Sehat berawal dari kesadaran diri. BINANGUN BISA!!!. (RE/BIN)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Back Next

Profil Desa Binangun

Agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.152
    Kemarin:1.800
    Total Pengunjung:1.371.219
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.145.131.238
    Browser:Mozilla 5.0