Artikel

Malam Pentas Seni Memperingati HUT RI ke-74 Desa Binangun Kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban

28 Agustus 2019 13:27:54  Admin  940 Kali Dibaca  Berita Desa

 

http://binangun-singgahan.desa.id – Malam puncak memperingati HUT RI ke-74 Desa Binangun Kecamatan singgahan Kabupaten Tuban diadakan pentas seni di halaman Balai desa Binangun pada Minggu (25/08/2019). Masyarakat Desa Binangun berbondong-bondong untuk menyaksikan pentas seni putra putri dari berbagai lembaga pendidikan di Desa Binangun yang sekaligus juga malam pembagian hadiah bagi para juara lomba-lomba ditiga Dusun yakni Dusun Krajan, Punten Dan Majol.

Acara diawali dengan penampilan grup hadrah Jihadul Hikmah. Kemudian dibuka oleh pembawa acara yang dilanjutkan sambutan dari Kepala Desa. Penyerahan hadiah juara lomba dusun secara satu persatu berdasarkan kategori lomba. Kemudian satu persatu pentas seni ditampilkan oleh masing-masing penampil dari perwakilan lembaga pendidikan mulai dari KB Anak Sholeh, KB Al Hikmah, TK Dharma Wanita Binangun, TK Muslimat 33, TK Muslimat 10, MI Bahrul Ulum, SDN Binangun I, SDN Binangun II, dan SDN Binangun III.

 Tarian gambyong dari penampil SDN Binangun I menjadi penutup acara malam pentas seni memperingati HUT RI ke-74. Dan patut berbangga sekali dengan penampilan-penampilan seni tari dari siswa-siswi seluruh lembaga pendidikan karena sangat antusias dan berpartisipasi dalam acara tersebut. Terlepas dari itu semua, tentunya juga berkat kekompakan Panitia PHBN Desa Binangun yang dari serangkaian awal acara sampai malam puncak acara selalu mempersiapkan dan melaksanakan kegiatan dengan baik yang tidak lepas dari dukungan Pemerintah Desa Binangun. Semoga ditahun-tahun selanjutnya semakin maju dan meriah dalam memperingati HUT RI ke-74 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Binangun dan dengan partisipasi yang luar biasa dari seluruh masyarakat. (RE/BIN)  

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Back Next

Profil Desa Binangun

Agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:244
    Kemarin:1.074
    Total Pengunjung:1.368.511
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.118.126.241
    Browser:Mozilla 5.0